
Bojonegoro (05/12/2022), dalam rangka monitoring dan evaluasi realisasi capaian kinerja, Bea Cukai Bojonegoro melaksanakan Dialog Kinerja Organisasi (DKO) Periode Desember 2022 via daring.


Rapat DKO yang dipimpin langsung oleh Kepala KPPBC TMP C Bojonegoro, membahas capaian kinerja yang telah ditetapkan dalam Kemenkeu-Three s.d. bulan November 2022. Seluruh indikator kinerja utama serta target dan capaiannya dipaparkan oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan selaku submanager kinerja organisasi Bea Cukai Bojonegoro.
Memasuki akhir kuartal ke 4 , atas kerja keras serta upaya yang optimal, sejauh ini seluruh target pada indikator kinerja utama dapat diproyeksikan akan tercapai dengan baik sampai dengan akhir bulan Desember 2022.