
Apel Khusus dan Bimbingan Mental Peringatan Hari Anti Korupsi Se-Dunia
Bojonegoro – Kamis (13/12/18). Bertempat di Halaman Kantor, Bea Cukai Bojonegoro mengadakan acara Apel Khusus untuk memperingati Apel Khusus dan Bimbingan Mental Hari Anti Korupsi Se-Dunia.
Pada kegiatan tersebut Kepala Kantor Bea Cukai Bojonegoro memberikan penghargaan kepada Pegawai Teladan, Petugas Keamanan Dalam Terbaik dan Cleaning Service Terbaik.
Acara dilanjutkan dengan Bimbingan Mental yang diisi oleh Ustadz Syamsul Huda. Beliau menjelaskan bahwa dalam segi manapun tindakan korupsi merupakan tindakan yang menyimpang dan merugikan.
Acara berlangsung dengan lancar dan khidmat. Semoga dengan dilaksanakan kegiatan ini, pegawai Bea Cukai Bojonegoro diharapkan dapat menghindari tindakan korupsi dan gratifikasi untuk menuju Bea Cukai Makin Baik.